Rabu 10 Feb 2021 19:04 WIB

GIG by Indosat Ooredoo Luncurkan Internet Secepat Kilat

GIG miliki layanan internet optimal dengan dukungan teknologi 100 persen fiber optik.

GIG by Indosat Ooredoo, produk dari PT Indosat Mega Media (INDOSATM2) anak perusahaan dari PT Indosat Tbk, melakukan peluncuran perdana layanan internet di Apartemen Podomoro Golf View bersama dengan PT Amantara Kalyana dan PT Dian Ikrar Perkasa.
Foto: Istimewa
GIG by Indosat Ooredoo, produk dari PT Indosat Mega Media (INDOSATM2) anak perusahaan dari PT Indosat Tbk, melakukan peluncuran perdana layanan internet di Apartemen Podomoro Golf View bersama dengan PT Amantara Kalyana dan PT Dian Ikrar Perkasa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- GIG by Indosat Ooredoo, produk dari PT Indosat Mega Media (INDOSATM2) anak perusahaan dari PT Indosat Tbk, melakukan peluncuran perdana layanan internet di Apartemen Podomoro Golf View bersama dengan PT Amantara Kalyana dan PT Dian Ikrar Perkasa. Pada peluncuran kali ini, GIG menawarkan produk layanan internet rumah secepat kilat dan produk tambahan seperti layanan hiburan GIGaBOX dan layanan perluasan jangkauan intetnet di rumah GIGamaze yang dapat dinikmati oleh seluruh penghuni di Apartemen Podomoro Golf View (PGV).

Berlokasi di Apartemen PGV, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, GIG memiliki layanan internet optimal dengan dukungan teknologi 100 persen fiber optik, menjadikan layanan GIG lebih stabil dan cepat di segala kondisi dan cuaca. 

GIG Home Fiber Internet merupakan salah satu produk unggulan dari PT Indosat Mega Media (INDOSATM2), anak usaha Indosat Ooredoo. Dalam waktu yang cukup singkat, GIG telah dikenal konsumen secara luas sebagai salah satu provider Fiber To The Home (FTTH) yang memberikan pengalaman internet sesuai dengan kebutuhan Pelanggan. GIG menawarkan layanan Home Internet Fiber dengan kecepatan hingga 1 Gbps.

Keunggulan lain yang tidak dimiliki kompetitor, GIG dapat dinikmati tanpa batasan kuota untuk pengalaman ber-internet yang memuaskan dengan biaya berlangganan yang kompetitif agar dapat dinikmati oleh masyarakat dengan lebih luas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement