Rabu 21 Oct 2020 12:50 WIB

Xiaomi Kurangi Penggunaan Plastik Mulai dari Mi 10T Lite

Pengguna masih bisa mendapat semua aksesoris di Mi 10 Lite.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Xiaomi Mi 10T Lite
Foto: XDA Developers.
Xiaomi Mi 10T Lite

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Xiaomi berkomitmen untuk mengurangi penggunaan plastik dalam kemasannya hingga 60 persen, dimulai di Eropa. Informasi itu diunggah di twitter Xiaomi dan sepertinya Xiaomi Mi 10T Lite adalah ponsel pertama yang melakukan langkah tersebut.

Jika diperhatikan dengan cermat yang dimaksud perusahaan hanya boks ritel, bukan isiny . Konsumen masih akan mendapatkan semua aksesoris itu, termasuk pengisi daya, kabel USB-C dan bahkan casing. Mi 10 Lite (noT) mendapatkan aksesoris yang sama persis di dalam kotaknya saat diluncurkan awal tahun ini.

Baca Juga

“Kami membuka boks #Mi10TLite- varian Atlantic Blue. Anda akan mendapatkan semua yang penting, hanya dengan lebih sedikit sampah plastik. Dimulai di Eropa, kami berkomitmen untuk mengurangi kemasan plastik sekitar 60 persen,” ujar Xiaomi melalui Twitter.

Dilansir dari GSMArena, Rabu (21/10) tweet ini disebut sebagai pukulan halus pada Apple, yang baru saja melepas pengisi daya dan headset dalam boks dengan alasan lingkungan. Namun tidak jelas berapa banyak plastik yang dihemat karena boksnya sebagian besar terbuat dari karton.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement