Kamis 09 Jan 2020 13:01 WIB

Transaksi Daring Kian 'Membumi' di Daerah

Berdasarkan riset Tokopedia, antusiasme transaksi daring di daerah meningkat.

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Nora Azizah
Platform niaga daring Tokopedia mencatatkan temuan-temuan menarik dalam riset pasarnya yang terbaru (Ilustrasi Belanja Daring)
Foto: Flickr
Platform niaga daring Tokopedia mencatatkan temuan-temuan menarik dalam riset pasarnya yang terbaru (Ilustrasi Belanja Daring)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Platform niaga daring Tokopedia mencatatkan temuan-temuan menarik dalam riset pasarnya yang terbaru. VP of Corporate Communications Tokopedia, Nuraini Razak, mengungkapkan telah melihat antusiasme tinggi dari masyarakat dalam bertransaksi daring, khususnya di luar Jakarta dan Pulau Jawa.

"Hal ini tampak salah satunya dari signifikansi peningkatan jumlah penjual maupun pembeli di luar pulau Jawa sepanjang 2019," katanya melalui siaran pers, Rabu (8/1).

Baca Juga

Beberapa diantaranya yaitu, daerah Paling Bertumbuh berdasarkan Riset Tokopedia. Lima daerah Indonesia dengan pertumbuhan penjual paling tinggi, antara lain Sulawesi Utara (162,64 persen), Maluku Utara (156,46 persen), Sulawesi Tenggara (154,31 persen), Nusa Tenggara Timur (144,63 persen) dan Kalimantan Utara (144,3 persen).

Di sisi lain, lima daerah Indonesia dengan pertumbuhan pembeli paling tinggi, yaitu Aceh (19,52 persen), Bali (12,06 persen), Kalimantan Timur (11,8 persen), Sulawesi Selatan (11,09 persen) dan Sulawesi Utara (10,86 persen).

Sementara itu Transaksi Paling Jauh - Dampak pemerataan ekonomi digital pun sudah bisa dirasakan di berbagai penjuru Indonesia. Transaksi paling jauh di Tokopedia selama 2019 terjadi antara pembeli di Papua yang membeli produk cincin batu kecubung api dari penjual di Aceh.

Sebaliknya, Tokopedia juga mencatatkan adanya transaksi produk sepatu olahraga merek lokal antara pembeli di Aceh dengan penjual di Papua. Untuk kategori Paling Laris - Platform teknologi, seperti Tokopedia, semakin memudahkan masyarakat dalam mendapatkan barang kebutuhan sehari-hari.

Selain lebih mudah, riset LPEM FEB UI 2018-2019 menunjukkan lima kategori paling populer di tengah masyarakat sepanjang 2019 berdasarkan data internal Tokopedia yakni, Fashion, Rumah Tangga, Handphone dan Tablet, Elektronik, dan Kesehatan. Kini, sudah ada lebih dari 90 juta pengguna aktif bulanan Tokopedia yang tersebar di 97 perse kecamatan di Indonesia.

"Indonesia akan selalu menjadi fokus utama Tokopedia," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement