Kamis 29 Aug 2019 05:27 WIB

Kaget! Bantu Beri Kejutan Spesial untuk Orang Tersayang

Kaget! mengutip Rp 200 ribu-Rp 500 ribu per ucapan spesial dari selebritas.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Figur publik Agni Pratistha meluncurkan aplikasi //Kaget!// di Djournal House Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (15/8).
Foto: Shelbi Asrianti/Republika
Figur publik Agni Pratistha meluncurkan aplikasi //Kaget!// di Djournal House Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (15/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Meminta video ucapan ulang tahun untuk orang terdekat dari figur publik ternama, tengah menjadi tren di masyarakat. Tentunya, tidak semua orang memiliki akses tersebut.

Aplikasi baru bernama Kaget! rilisan PT TRI Lestari Abadi menawarkan solusinya. Kaget! mewadahi pengguna yang ingin mengakses figur publik tertentu untuk membuat video berisi ucapan selamat yang personal.

"Ini merupakan cara baru untuk memberikan kejutan kepada orang yang disayangi, Dalam merayakan momen, perlu totalitas agar menjadi kenangan yang indah," ujar salah satu pengagas Kaget!, Agni Pratistha.

Puteri Indonesia 2006 itu mengatakan, Kaget! menyediakan akses kepada figur publik dari berbagai bidang. Ada aktor, sineas, musisi, atlet, penulis, model, presenter, komedian, pengusaha, dokter, animator, bahkan Youtuber.

Tidak cuma memberikan ucapan di momen spesial seperti ulang tahun dan perayaan pernikahan, pengguna juga bisa meminta kata-kata motivasi. Misalnya, ucapan semangat menyelesaikan skripsi atau memulai usaha baru.

Video ucapan itu pun bisa ditujukan untuk diri sendiri. Pengguna cukup mengunduh aplikasi di perangkat Android atau iOS, lantas mendaftar dan melakukan sejumlah langkah yang diinformasikan pada aplikasi.

Proses pembuatan satu video, mulai dari permintaan sampai pengiriman, menghabiskan waktu tiga sampai empat hari. Agni mengingatkan pengguna untuk memperhatikan rentang waktu itu jika ingin memberikan kejutan di hari-H.

Pengguna bisa menuliskan permintaan ucapan sebebas apapun, asal tidak memuat kata kasar atau tak senonoh. Figur publik bisa saja menolak apabila ucapan yang diminta melanggar kesopanan atau menyinggung SARA. Ucapan juga diverifikasi oleh tim Kaget!.

Untuk satu video, pengguna harus merogoh kocek antara Rp 200 ribu sampai Rp 500 ribu, tergantung tarif yang ditentukan sang idola. Hasil video berdurasi maksimal 30 detik akan dikirim ke alamat surel.

Menurut Agni, harga itu relatif terjangkau, apalagi jika dibandingkan dengan hadiah mahal lain. Sebelum perilisan resmi aplikasi, tim Kaget! telah melakukan survei kepada berbagai kalangan dan mendapat saran harga pada kisaran tersebut.

"Semoga aplikasi positif ini membuka banyak jalan bagi kami mendekati figur-figur lain di berbagai bidang," kata perempuan 31 tahun tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement