Kamis 15 Aug 2019 00:30 WIB

Giladiskon Tambah Fitur Baru Mudahkan Promo UMKM

Giladiskon adalah platform pencari penawaran diskon dan voucer promo

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Produk kerajinan UMKM.  (ilustrasi)
Foto: Republika/Wihdan
Produk kerajinan UMKM. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan rintisan (startup) Giladiskon meluncurkan fitur baru pada platformnya yaitu Open Registration. Giladiskon adalah platform pencari penawaran diskon dan voucer promo dari berbagai macam merek untuk makanan, minuman, fesyen, dan gaya hidup.

Fitur terbaru ini dibuat untuk mempermudah khususnya bagi pelaku usaha menengah kecil mikro (UMKM) ritel dalam menjangkau konsumen. Diharapkan UMKM dapat menjangkau konsumen yang lebih luas dan beragam untuk datang ke toko secara langsung.

Baca Juga

"Melalui fitur Open Registration ini, kami ingin mulai merangkul UMKM ritel seperti restoran kecil, salon dekat rumah, dan sebagainya. Harapannya fitur baru ini memudahkan UMKM ritel dalam menarik konsumen ke toko dengan memberikan promo yang menarik," kata CEO & Co-Founder Giladiskon Fandy Santoso dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Rabu (14/8).

Tidak seperti platform sejenis lainnya, Giladiskon tidak menetapkan komisi serta minimum promo atau diskon yang harus diberikan kepada konsumen. Ini mengingat setiap bisnis memiliki perhitungan anggarannya masing-masing sehingga tidak bisa distandardisasi.

Karena itu, pihaknya memberikan kebebasan kepada brand partner untuk menentukan diskon atau promo yang akan diberikan kepada member premium tanpa dipungut biaya apapun. Fitur Open Registration memungkinkan brand partner memiliki dasbor sendiri untuk mempublikasikan promo atau diskon secara langsung kepada 1,5 juta komunitas Giladiskon.

Selain itu, fitur terbaru ini memungkinkan brand partner bereksperimen untuk menemukan strategi promo yang tepat bagi brand tersebut. Fritz Widjaja, CEO & Co-Founder Kulo Group yang merupakan salah satu brand partner Giladiskon mengatakan selama bekerja sama dengan perusahaan rintisan itu, pihaknya mendapatkan kesepakatan yang cukup baik melalui kolaborasi yang dilakukan.

Menurutnya pesan yang disampaikan mengenai promosi yang sedang berjalan tersampaikan dengan baik kepada pelanggan. Giladiskon dengan fitur keanggotaan premium yang bernama GD+ merupakan platform bagi konsumen di Indonesia untuk mendapatkan akses tak terbatas kepada ratusan voucer diskon atau promo.

Anggota tidak perlu membeli voucer satu-satu lagi seperti pada platform sejenisnya. Giladiskon dikembangkan pada Februari 2017. Kini Giladiskon memiliki 1,5 juta komunitas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement