Selasa 23 Jul 2019 12:04 WIB

Mikroorganisme di Daun Busuk Bisa Serap Karbon Monoksida

Mikroorganisme di dedaunan yang sedang membusuk bisa menyerap karbon monoksida

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Jatipadang sedang membersihkan sampah dedaunan dan ranting yang ada di Jalan Raya Ragunan, Jumat (17/11).
Foto: Republika/Inas Widyanuratikah
Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Jatipadang sedang membersihkan sampah dedaunan dan ranting yang ada di Jalan Raya Ragunan, Jumat (17/11).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mikroorganisme di dedaunan yang sedang membusuk mempunyai kemampuan menyerap pencemar udara karbon monoksida (CO). Hal itu diungkapkan Endes N. Dahlan, ahli tanaman hutan kota dari Institut Pertanian Bogor.

"Gas CO ini hanya bisa diserap tidak oleh dedaunan, tapi oleh mikroorganisme yang ada di lantai hutan yang ada di dedaunan yang sedang membusuk," katanya dalam wawancara melalui telepon dari Jakarta, Selasa (23/7).

Baca Juga

Mikroorganisme di dedaunan yang sedang membusuk membantu mengatasi polusi udara dengan menyerap gas karbon monoksida. Oleh karena itu, dedaunan yang jatuh dari pohon lebih baik dibiarkan membusuk.

"Jadi sebaiknya dedaunan pepohonan itu jangan dibakar, disapu terus dibakar. Itu tidak bagus," katanya. "Biarkan saja. Disimpan di tempat tertentu sehingga terjadi pembusukan," ia menambahkan.

Karbon monoksida merupakan gas beracun yang membahayakan jika terhirup dalam jumlah banyak. Menurut Endes, daya ikat karbon monoksida terhadap hemoglobin 200 hingga 300 lebih kuat dibandingkan dengan oksigen.

"Hemoglobinnya lebih senang berikatan dengan CO dibandingkan dengan oksigen. Jadi pada kasus anak yang dibiarkan tidur di dalam mobil dengan AC tetap menyala, akhirnya kekurangan oksigen anak itu," kata Endes.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement