Rabu 28 Feb 2018 15:33 WIB

Galaxy S9 AR Emoji tidak Menyalin Animoji Apple

Koh menyatakan bahwa AR Emoji merupakan sesuatu yang telah mereka kerjakan.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Winda Destiana Putri
Galaxy S9 AR Emoji tidak Menyalin Animoji Apple
Foto: Ubergizmo
Galaxy S9 AR Emoji tidak Menyalin Animoji Apple

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beberapa bulan yang lalu Samsung Galaxy S9 secara resmi beredar di pasaran. Namun, ada rumor yang menyebutkan bahwa Samsung menerapkan beberapa fitur iPhone X, seperti fitur Animoji yang memulai debutnya dengan iPhone X.

Ternyata rumor tersebut benar seperti saat Samsung mengumumkan Galaxy S9 dan S9 +, dimana mereka juga meluncurkan augmented reality (AR) Emoji. Sehingga, hal tersebut terlihat seperti Samsung telah menyalin Animoji yang ada di iPhone X, namun Presiden Divisi Mobile Samsung Koh Dong Jin, membantah hal tersebut.

Berbicara kepada The Wall Street Journal, Koh menyatakan bahwa AR Emoji merupakan sesuatu yang telah mereka kerjakan selama bertahun-tahun. Ia juga secara pribadi telah menjelajahi kembali animasi 3D pada 2001 di ponsel flip untuk menciptakan fitur tersebut.

"Pendekatan mereka (iPhone X) dan pendekatan saya benar-benar berbeda. Saya bekerja dengan serius berdasarkan peta jalan saya sendiri," kata Koh seoerti yang dilansir di Ubergizmo, Rabu (28/2).

CEO Apple Tim Cook baru-baru ini mengatakan bahwa mereka mengerjakan produk yang tidak akan dipublikasikan hingga tahun 2020-an. Hal tersebut berarti ada kemungkinan seseorang bisa mengalahkan mereka dalam produk tertentu yang mungkin membuat mereka terlihat seperti peniru.

Seperti adanya fitur serupa yang telah ada dalam beberapa tahun terakhir, yaitu fitur Avatar di Xbox 360 yang memanfaatkan teknologi Kinect untuk melakukan sesuatu yang serupa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement