Kamis 23 Nov 2017 04:06 WIB

Kecanggihan Smartphone Turunkan Penjualan Kamera

Rep: Rossi Handayani/ Red: Winda Destiana Putri
Ilustrasi Smartphone
Foto: pixabay
Ilustrasi Smartphone

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat ini banyak smartphone yang menawarkan kamera dengan kualitas lebih baik. Hadirnya fitur kamera yang semakin canggih, turut berdampak pada penjualan kamera digital, kategori kompak.

Sukimin Thio, General Manager of Imagine Division Nikon Indonesia mengatakan, dengan hadirnya kamera pada smartphone yang semakin terbaru, memang memiliki dampak pada penjualan, namun yang terkena dampak yakni jenis kompak. Sedangkan kamera digital lainnya seperti DSLR, mirorless dan long zoom tidak berpengaruh pada penjualan, dengan adanya kamera smartphone.

"Kamera DSLR, mirorless, dan long zoom gak terlalu terkena dampaknya karena gak bisa tergantikan dengan HP, yang kamera kompak yang basic itu, itu bisa (terkena dampak)," kata Sukimin Thio usai peluncuran toko ritel Nikon pertama di Indonesia, Grand Indonesia Jakarta, Rabu (22/11).

Dari tahun ke tahun, penjualan kamera kompak yang mengandalkan ukuran megapixel mengalami penurunan. Penjualan kamera digital kompak pun terjadi pada seluruh brand yang dijual di Indonesia.

"Penjualan kamera kompak dibandingkan dengan 2017 sama 2016 di kuartal ketiga itu, turunnya lebih dari 40 persen. Jadi, kategori kompak ini mau Nikon apa brand lain tergerus lah sama HP," ujar Sukimin.

Sedangkan kamera digital dari kategori lainnya, penjualannya diakui Sukimin tetap stabil. Untuk fokus kategori penjualan kamera digital di tahun depan, Nikon masih melihat trennya nanti di 2018.

Sebelumnya Nikon juga telah mengurangi produknya di kategori kompak di pasar tanah air. Sukimin mengungkapkan, pada 2015 terdapat sekitar 14-12 line-up kamera kompak, namun kini hanya tersedia delapan pilihan produk.

Kondisi pasar yang menunjukkan penurunan penjualan pada kamera kompak, untuk itu Nikon beralih dengan kategori lainnya. Sukimin mengatakan, dari beberapa tahun lalu, Nikon fokus pada penjualan kamera DSLR.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement