Rabu 15 Nov 2017 05:20 WIB

Jawab Tren Berbelanja, Columbia Luncurkan MyColumbia Apps

Columbia luncurkan layanan digital dengan aps MyColumbia dan TEchnology Digital Scoring
Foto: ist
Columbia luncurkan layanan digital dengan aps MyColumbia dan TEchnology Digital Scoring

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sunprima Nusantara Pembiayaan (SNP Finance) meluncurkan layanan "Technology Digital Scoring" dan "Aps MyColumbia". Hal ini untuk menjawab semakin tingginya perkembangan dunia retail financing di Indonesia, khususnya consumer finance.

Director Finance of SNP Finance, Rudi Asnawi mengatakan, technology digital scoring adalah bagian dari peningkatan layanan SNP Finance, dimana proses pengajuan kredit diproses melalui sistem psychometric, social media analysis dan metadata sehingga hasilnya lebih objektif dan sesuai dengan standard yang dibutuhkan.

Selain itu dengan teknologi ini makan proses persetujuan kredit secara digital dapat dilakukan hanya dengan hitungan menit. Sehingga konsumen dapat mengetahui hasilnya secara instan, langsung di layar handphone atau komputer.

"Tren teknologi telah memberikan satu cara berbelanja yang baru bagi masyarakat melalui e-commerce dan marketplace bahkan sosial media, terutama bagi generasi millennial. Untuk itu kami luncurkan layanan go digital ini," ujar Rudi Asnawi, beberapa waktu lalu.

Technology Digital Scoring ini pula yang disematkan dalam apps MyColumbia. Seperti diketahui Columbia cash and credit memiliki jaringan penjualan elektronik dan furniture yang tersebar di seluruh Indonesia. Hal ini diyakini akan dapat meningkatkan engagement terhadap konsumen dengan kemudahan kemudahan hanya dalam genggaman tangan.

"Ini sebagai salah satu upaya peningkatan dan pengembangan pelayanan terhadap masyarakat seiring dengan perkembangan teknologi yang efektif dan terintegrasi," ujarnya.

Aplikasi MyColumbia mempunyai banyak feature dan menu seperti mencari alamat toko Columbia diseluruh secara akurat, informasi produk yang lengkap, link belanja online di toko online yang terlengkap dan terpercaya yaitu mise.id dan shootyourdream.com.

Aplikasi ini juga dapat memberikan informasi pengumpulan jumlah point reward Columbia Star Club (CSC) kepada konsumen.

Melalui aplikasi mobile ini konsumen juga dapat melihat status pengajuan kredit, dan informasi kredit seperti informasi jatuh tempo pembayaran angsuran. Aplikasi ini juga dapat “mengingatkan” tanggal jatuh tempo pembayaran angsuran, dan juga konsumen dapat menentukan waktu dan lokasi dimana dapat dikunjugi oleh team penagihan SNP Finance sesuai dengan batas waktu yang telah ditentukan.

Selain itu juga konsumen dapat melakukan permintaan jasa service atau perbaikan terhadap produk produk yang dibeli dari Columbia termasuk juga bisa menentukan waktu dan tanggalnya untuk dikunjungi oleh teknisi dari Columbia.

"Dengan dikembangkannya teknologi digital scoring dan aplikasi android MyCOLUMBIA oleh SNP Finance maka konsumen akan dimanjakan dengan memperoleh informasi dan akses yang lebih mudah, cepat dan efektif.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement