Kamis 13 Apr 2017 18:42 WIB

Menristekdikti Ketagihan Nge-Vlog

Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Mohamad Nasir
Foto: Mahmud Muhyidin
Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Mohamad Nasir

REPUBLIKA.CO.ID, PANGKAL PINANG -- Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir mengaku ketagihan melakukan video blog atau vlog saat bertugas di berbagai daerah.

"Saya lihat dengan vlog bisa memberikan pesan yang baik kepada publik serta lebih dekat pada publik," ujar Menristekdikti saat melakukan kunjungan ke Universitas Bangka Belitung, Pangkal Pinang, Kamis (13/4).

Begitu pula saat melakukan kunjungan ke Universitas Bangka Belitung, Nasir melakukan vlog di kebun percontohan. Sambil memegang ponsel pintar, Nasir melakukan vlog bersama Rektor Universitas Bangka Belitung Muhammad Yusuf.

"Kami sedang berada di kebun percontohan Universitas Bangka Belitung yang menghasilkan lada putih yang umur panen lebih singkat dan hasilnya lebih banyak," katanya.

Dalam kesempatan itu, Nasir juga memperlihatkan inovasi dari Universitas Bangka Belitung melakukan rekayasa genetik terhadap pisang dalam satu pohon memiliki buah hingga tujuh tandan.

"Di sini ada nanas yang biasanya berat cuma satu kilogram tetapi berhasil menjadi enam kilogram," papar dia.

Debut pertama mantan rektor Universitas Diponegoro itu merekam kegiatannya melalui video blog dilakukan saat pertemuan dengan Duta Besar Inggris untuk Indonesia, ASEAN, dan Timor Leste Moazzam Malik pada 5 April 2017.

Nasir juga melakukan vlog di sela-sela kunjungan kerjanya di Labuan Bajo dan pertemuan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Bali. Hingga saat ini jumlah pengikut akun Mohamad Nasir tersebut baru 18 orang.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement