REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jika Anda perlu mengisi perangkat elektronik, seringkali kesulitan menemukan tempat yang tepat. Tapi di Disney Research mereka mengubah semua ruangan di kantor mereka agar dapat melakukan pengisian baterai peralatan elektronik tanpa kabel.
Dilansir Live Science, para ilmuan di cabang perusahaan Walt Disney yang disebut Disney Research mengubah seluruh ruangan menjadi tempat charger nirkabel. Ruang-ruang ini mampu mengisi hingga 10 baterai dalam satu waktu. Fasilitas ini terinspirasi oleh penemu Nikola Tesla yang menciptakan sistem ini dengan nama kumparan Tesla.
"Apa yang kami inginkan adalah pengalaman pengisian baterai tiga dimensi, di mana Anda berjalan ke ruang tamu atau kantor dengan ponsel terisi baterainya. Kami punya ruang metalized yang menggunakan gelombang elektromagnetik di seluruh ruangan hingga mampu memberikan daya nirkabel ke perangkat elektronik apapun," ujar pernyataan ilmuan.
Dikenal dengan quasistatic cavity resonance (QSCR), teknologi pengisian baterai nirkabel ini menggunakan medan elektromagnetik yang dihasilkan arus listrik. Ruangan Disney Research ini dilengkapi dengan dinding aluminium berlapis kayu dan tiang tembaga yang menaungi 15 kapasitor.
Kapasitor menghasilkan arus listrik, mereka melakukan perjalanan melalui langit-langit, dinding dan lantai, dan kemudian kembali melalui tiang. Arus listrik menciptakan medan elektromagnetik yang beredar di sekitar tiang dan kabel untuk mengisi perangkat di dalam ruangan.
Peneliti mengatakan, furnitur dan benda-benda lain masih bisa menghias ruangan tanpa mengganggu arus. Medan magnet tak bereaksi keras dengan benda-benda biasa. Ini juga aman bagi manusia untuk menempati ruangan itu beberapa waktu.