Senin 06 Mar 2017 18:22 WIB

WowWee Hadirkan Robot Jari Berbentuk Monyet Lucu

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Winda Destiana Putri
Robot jari Monyet WowWee.
Foto: Mashable
Robot jari Monyet WowWee.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Sering merasa kesepian dan membutuhkan suntikan pembangkit suasana hati ke mana pun Anda pergi? Desainer produk teknologi WowWee memberi solusinya dengan menghadirkan robot jari berbentuk monyet lucu.

Inovasi bernama Fingerlings Baby Monkey itu dirilis pekan ini dalam gelaran New York Toy Fair. Seperti namanya, robot monyet kecil seukuran telapak tangan ini akan menyelip di jari seperti cincin besar yang unik.

Fingerlings dibuat dengan sensitivitas gerak dan sentuhan sensor tinggi. Teknologi yang ditanamkan tersebut membuat mainan yang bisa dibawa ke mana-mana ini dapat menampilkan 40 sampai 50 jenis efek suara dan animasi.

Robot yang beroperasi menggunakan baterai khusus ini dapat menunjukkan berbagai ekspresi wajah. Dengan sentuhan, ketukan, atau goyangan, robot monyet itu akan memberikan respons berbeda, termasuk memberi ciuman, bangun, dan tertidur.

Produk awal Fingerlings hadir dalam enam warna berbeda dan enam nama yang berlainan pula. Fingerlings Baby Monkey bisa dibeli mulai Agustus 2017 dengan banderol harga 14,99 dolar AS.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement