Rabu 25 Jan 2017 17:49 WIB

Bersaing di Pasaran, Vivo Andalkan Kualitas Kamera dan Audio

Rep: Novita Intan/ Red: Winda Destiana Putri
Vivo V5 Plus.
Foto: Republika/Novita Intan
Vivo V5 Plus.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasar smartphone di Indonesia masih menjadi daya magnet yang sangat kuat. Terbukti dengan banyaknya pemain-pemain baru yang mencoba peruntungan di lahan ini. Seperti, Vivo, vendor asal Cina yang telah 2 tahun terjun di industri telekomunikasi.

Meski terbilang baru, Vivo berani menujukkan kualitas smartphone di tanah air. Fitur kamera dan audio menjadi andalan produk Cina ini. "Fitur kamera kami sama dengan Sony, sementara fitur musik menggunakan teknologi HiFi, yang memberikan kualitas suara tinggi," ujar Product Manager Vivo, Kenny Chandra kepada Republika, Jakarta, Selasa (24/1).

Pemilihan fitur kamera dan audio lantaran Vivo melihat generasi muda yang menyenangi musik dan fotografi. Dalam rencananya, Vivo akan mengeluarkan 6-7 produk pada 2017 ini. "Nanti Februari kami keluarkan Vivo V5 Plus, dan mungkin akan mengeluarkan produk lainnya di tahun ini," ungkapnya.

Baca juga: Vivo V5 Plus Siap Meluncur Februari 2017

Vivo V5 Plus ditujukan bagi para penggemar selfie. Dimana, smartphone ini mengusung fitur kamera ganda di bagian depan. Salah satunya memiliki sensor 20 megapiksel, lainnya memakian sensor 8 megapiksel untuk keperluan depth sensing.

Smartphone ini juga cocok untuk kalian para pecinta travelling lantaran memiliki ketahanan baterai 3.160 mAh. Teknologi dual kamera depan menjadi andalan Vivo V5 Plus untuk menarik minat konsumen.

Desainnya sendiri juga begitu premium, yang mana material utama berupa metal, lalu dibentuk dengan detail lengkung secara presisi. Sementara itu untuk menambah kesan elegan, garis antena dibuat dengan mengikuti alur lengkung antar bagian bawah dan atas.

Vivo V5 Plus juga akan segera dipasarkan di India, Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Myanmar. Namun, sampai saat ini belum diketahui harga yang tepat untuk produk yang memiliki RAM 4GB, internal 64GB dan dapat diekspansi menggunakan microSD up to 256GB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement