Jumat 06 Jan 2017 13:35 WIB

NASA Lacak Dua Batu Ruang Angkasa yang Bakal Melintas Bumi

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Winda Destiana Putri
NASA Lacak Dua Batu Ruang Angkasa yang Bakal Melintas Bumi.
Foto: Dailymail
NASA Lacak Dua Batu Ruang Angkasa yang Bakal Melintas Bumi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lembaga antariksa Amerika Serikat (NASA) melacak dua benda ruang angkasa yang bakal melintas bumi. Dua batuan berbeda itu diperkirakan bakal terlihat di langit planet kita pada Januari dan Februari 2017.

Benda antariksa pertama dinamai komet C/2016 U1 NEOWISE, yang akan berada pada jarak terdekatnya dari bumi, yaitu 106 juta kilometer. Pekan ini, komet yang besarnya belum diketahui secara akurat tersebut bakal terlihat di langit tenggara sebelum fajar.

"Peluangnya bisa terlihat lewat teropong cukup bagus, meskipun kami tidak bisa memastikan sepenuhnya karena tingkat kecerahan komet tak terduga," kata Paul Chodas, manajer di Nasa's Center for Near-Earth Object (NEO) Studies di Jet Propulsion Laboratory, Pasadena, California dilansir laman Dailymail.

Chodas menjelaskan, setelah melintas bumi, komet akan bergerak ke selatan dan mencapai titik terdekat dengan matahari di dalam orbit Merkurius pada 14 Januari 2017. Kemudian, komet yang tak dianggap sebagai ancaman bagi bumi itu menuju kembali ke bagian luar tata surya untuk orbit yang berlangsung ribuan tahun.

Objek kedua yang bakal terlihat disebut 2016 WF9, namun NASA belum yakin apakah itu asteroid atau komet. Orbit dan reflektivitasnya menyerupai komet, tetapi minus karakteristik debu dan gas awan pada komponen pembentuknya yang mendefinisikan sebuah komet.

Batuan antariksa itu ditemukan oleh misi NEOWISE NASA pada 27 November 2016, dan diketahui sudah melakukan perjalanan selama 4,9 tahun waktu bumi melintas sabuk asteroid utama dan orbit Mars. Tepat pada 25 Februari 2017, NASA memprediksinya berada pada jarak terdekat dari bumi yaitu 51 juta kilometer. "Lintasan 2016 WF9 sudah kami petakan dan objek ini bukanlah ancaman bagi masa depan planet kita," kata para ilmuwan NASA yang menyebutkan ukuran objek ialah sekira 0,5 sampai satu kilometer.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement