REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Suara anak laki-laki akan mengalami perubahan saat mengalami pubertas. Tapi sekarang para ilmuwan menemukan seorang anak laki-laki bisa diprediksi akan memiliki suara berat atau besar, kasar seperti Brian Blessed atau bernada tinggi seperti Joe Pasquale jauh sebelum puber bahkan sejak dalam kandungan.
Peneliti Inggris menggunakan sampel suara dari dokumentasi panjang tayangan Seven Up! Mereka telah menemukan suara anak laki-laki usia tujuh tahun dapat mencerminkan menjadii pria seperti apa mereka saat dewasa kelak. Ini tentu saja prediksi yang dilakukan jauh lebih awal daripada yang diperkirakan sebelumnya.
Psikolog dari University of Sussex melakukan penelitian dan menemukan bahwa nada suara laki-laki sering ditentukan saat usia tujuh tahun, jauh sebelum pubertas. Sederhananya, anak laki-laki dengan suara berat saat usia tujuh tahun akan berakhir dengan suara yang lebih besar atau berat ketika mereka bertambah dewasa, dan orang-orang dengan suara bernada tinggi terus bernada tinggi yang relatif lembut.
Saat ini tampak sepele, bagaimana satu suara dapat mempengaruhi banyak penilaian. Suara ini bisa menggambarkan bagaimana seorang pria terbentuk nantinya, seberapa menarik dirinya, seberapa maskulin, bahkan seberapa disukai.
Secara umum, suara berat atau besar cenderung berkaitan dengan atribut yang lebih positif pada laki-laki seperti sifat yang disenangi. Sebaliknya seorang laki-laki dengan suara tinggi juga akan cenderung akan lebih atraktif, seperti pemain bola David Beckham dilansir laman Dailymail Kamis (6/10).