Kamis 22 Sep 2016 09:28 WIB

Iphone 7 Keluarkan Suara Bising?

Rep: MGROL73/ Red: Winda Destiana Putri
iPhone 7
Foto: AP
iPhone 7

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beberapa pengguna iPhone 7 melaporkan gawainya mengeluarkan suara bising dari bagian belakang ponsel saat dioperasikan intens. Para konsumen gawai berlogo apel itu banyak melakukan komplain, bahkan merekam kejadian saat ponselnya mengalami kebisingan tersebut melalui media sosial.

Laporan pertama datang dari akun Twitter Stephen Heckett, yang mendemonstrasikan masalah yang terjadi pada gawai anyar buatan Apple itu dengan cara merekam dan mempublikasikannya ke media sosial. Dari laporannya, rekaman Stephen menunjukkan suara yang cukup keras terdengar dari bagian belakang iPhone 7 miliknya saat sedang mengakses iCloud.

Beberapa pengguna lainnya juga melaporkan adanya suara yang bising dari ponselnya saat melakukan penjelejahan gawai yang berbeda. Namun, lebih dari itu, mayoritas di antara para pengguna iPhone 7 tidak mengalami hal yang sama.

Dilansir GSM Arena, Rabu (21/9) suara itu diprediksi muncul saat ponsel melakukan aktivitas berlebih, yang dapat membuat getaran kencang pada gawai sehingga menimbulkan bunyi. Banyak prosesor, khususnya GPU, akan membuat suara yang bising ketika suatu perangkat dipaksa melakukan aktifitas yang berlebih.

Sejauh ini, hal itu bukanlah masalah serius. Namun, untuk beberapa perangkat pemilik level prosesor yang menyamai CPU komputer, seperti iPhone 7 yang mengalahkan performa CPU notebook miliknya, masalah itu bisa jadi serius.

Tetap saja, hal itu tidak bisa terus menerus dibiarkan. Stephen, melalui Twitter-nya, mengabarkan Apple akan segera mengganti gawai miliknya dengan yang baru. Namun, jika hal itu terjadi secara berulang kepada yang lain, dibanding memiliki nasib yang sama dengan rivalnya, Apple akan sesegera mungkin melakukan pnyempurnaan desain pada gawainya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement