REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perkembangan teknologi semakin pesat membuat masyarakat mulai menggunakan internet secara aktif. Hasil survey UC Browser menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia menggunakan internet untuk sosial media, browsing dan membaca berita.
Data UC Browser juga memperlihatkan bahwa 79,7 persen dari 30 juta pengguna aktif bulanan merupakan "Konsumen News Feed". Setiap harinya, pengguna UC Browser di Indonesia rata-rata membaca 4-12 artikel berita.
"Mereka membaca berita tidak sekedar hanya untuk mengikuti tren akan perkembangan dunia, tetapi juga untuk mendapat pengetahuan baru agar tetap pintar," kata Head of Indonesian Market, UCWeb Alibaba Mobile Business Group, Donald Ru, dalam peluncuran UC News, di Jakarta, belum lama ini.
Lebih lanjut, berikut tiga motivasi yang mendorong orang untuk membaca berita, berdasarkan survey UC Browser.
1. Sebanyak 80 persen pengguna membaca berita untuk mengetahui apa yang terjadi baik di dalam negeri maupun di luar negeri
2. Sekitar 65 persen pengguna membaca berita untuk menambah ilmu pengetahuan mereka
3. Setidaknya 15 persen pengguna membaca berita sebagai bahan pembicaraan dengan tema.