REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah router, TV, peralatan rumah tangga, bahkan drone, dan yang terbaru laptop Mi Notebook Air, Xiaomi juga bakal masuk dalam pasar perangkat VR (Virtual Reality).
Gambar yang diunggah dalam laman akun resmi Weibo Xiaomi mengisyaratkan bahwa perusahaan tersebut tengah mencoba menghadirkan headset VR.
Tampaknya, perangkat tersebut telah dikembangkan selama beberapa waktu terakhir, karena sebuah sumber menyebutkan bahwa peluncuran akan dilakukan pada 1 Agustus.
Poster gambar tersebut sebagian besar ditulis dalam bahasa Cina. Namun, terdapat tulisan yang jelas menyebutkan VR dan tanggal 1 Agustus.
Bersamaan dengan meluncurnya perangkat VR, kemungkinan Xiaomi juga akan menghadirkan smartphone yang menunjang VR.
Akun Xiaomi VR (@XiaomiVR) juga ditemukan di Weibo yang menunjukkan bukti tambahan yang sesuai dengan rumor bahwa Xiaomi tengah berupaya untuk menghadirkan pengalaman dan perangkat lunak VR, selain perangkat keras, demikian GSM Arena Ahad (31/7).