Rabu 20 Jul 2016 20:37 WIB

Seagate Luncurkan Desktop 'Hard Drive' 10TB

Hard Drive Seagate. Ilustrasi
Foto: Google
Hard Drive Seagate. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan penyimpanan data Seagate yang sebelumnya hanya menargetkan pasar perusahaan, kini mengumumkan hard drive 10TB pertama untuk pasar konsumen.

Hard disk tersebut dikemas dalam ukuran 3,5 inci, 7.200 rpm, dan didesain ramah lingkungan dengan label 'eco' dan 'green'. Bernomor ST10000DM0004, hard disk tersebut bermerek BarraCuda Pro.

BarraCuda Pro 10TB dibanderol dengan harga 535 dolar AS. Cukup mahal mengingat dengan kapasitas yang sama, pengguna dapat membeli dua hard drive Seagate 5TB dengan harga sekitar 380 dolar AS.

Namun, jika tidak ingin direpotkan dengan dua hard disk, maka BarraCuda Pro 10TB menjadi satu-satunya pilihan, demikian GSM Arena Rabu (20/7).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement