Rabu 06 Jul 2016 20:19 WIB

Akankah Samsung Galaxy S7 Active Mendulang Kesuksesan Galaxy S7?

Rep: MGROL73/ Red: Winda Destiana Putri
Galaxy S7 Active
Foto: GSM Arena
Galaxy S7 Active

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Galaxy S7 merupakan salah satu ponsel yang best seller. Namun, apakah variasi ponsel tersebut bisa mendulang sukses yang sama?

Namanya Samsung Galaxy S7 Active, dengan perbekalan layar, chipset, dan kamera yang sama dengan pendahulunya diharapkan akan menaikkan animo masyarakat untuk mengantonginya sebagai gawai terbaik selanjutnya.

Jika pendahulunya, S7, membekali layar dengan Gorilla Glass di depan dan belakang bagian ponselnya, S7 Active menambahkan proteksi layar depannya yang diselimuti dengan Gorilla Glass berupa tambahan lapisan polikarbonat. Dan tanpa Gorilla Glass di belakang bagian gawai.

Dengan fitur water proof yang dimiliki, tidak serta merta gawai ini dapat digunakan di dalam air. Namun, S7 Active menambahkan tombol-tombol multi fungsi yang dapat digunakan dalam keadaan basah.

Kekuatan daya tahan baterai yang mencapai 4,000mAh, gawai ini akan mampu bertahan aktif mencapai 80-96 jam. Ketika baterai ponsel habis, hanya butuh mencapai titik 37 persen saat mengisi ulang baterai untuk dapat digunakan kembali.

Meskipun S7 Active AT&T masih ekslusif dan membawa perangkat gemuk. Namun harga yang dibanderol tidak semahal S7 regular dipasaran.

Bagaimana menurut Anda?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement