Selasa 08 Mar 2016 08:58 WIB

Tak Terkait Google, Kiddle Disebut Belum Sepenuhnya Aman untuk Anak

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Achmad Syalaby
Kiddle
Foto: kiddle.co
Kiddle

REPUBLIKA.CO.ID, Sebuah search engine (mesin pencari) Kiddle mendadak terkenal dan sempat membuat sejumlah orang tua tertarik untuk memakainya karena diklaim aman bagi anak. Sempat disebut sebagai mesin pencari resmi dari Google khusus untuk anak, faktanya Kiddle tak punya kaitan apa pun dengan perusahaan tersebut. 

Selain itu, ada hal yang penting untuk diketahui orang tua bahwa Kiddle ternyata tidak sepenuhnya aman dan bisa memberikan hasil pencarian situs-situs yang tidak baik untuk anak. Ternyata, Anda tetap harus memberikan pengawasan ketika anak menggunakan Kiddle. 

Dilansir dari laman inquistr, sejak penemuan internet, orang tua sudah dihantui dengan ketakutan anak browsing situs-situs yang tidak sesuai dengan usia mereka. Seorang anak yang menggunakan Google sangat memungkinkan melihat gambar-gambar tanpa busana, video kekerasan, dan hal-hal berbahaya lain. Kiddle berusaha untuk mengurangi risiko itu. 

Seperti dikabarkan Whois.net, Kiddle tidak memiliki hubungan apa pun dengan Google. Domain internet Kiddle pun akan habis pada 31 Oktober 2016. Apa ini berarti Kiddle akan lenyap? Jawabannya, belum tentu. Akan tetapi, pemilik situs yang berinvestasi besar dan berencana membuat situsnya tetap online akan membeli domain setidaknya untuk lima tahun. 

Kiddle memang memiliki tampilan yang sangat mirip dengan Google. Bedanya, Kiddle menawarkan tampilan muka yang lebih friendly untuk anak dengan warna-warna dan robot lucu. Hal inilah yang kerap menimbulkan kebingungan. 

Kiddle sejatinya mencari situs dengan mengandalkan Google safe search. Hasilnya memang akan lebih aman, apalagi beberapa hasil pencarian teratas akan diedit kembali oleh tim editor Kiddle. 

Meski begitu, Mirror melaporkan, Kiddle masih memberikan akses ke sejumlah situs-situs yang tidak layak untuk anak. Alhasil, apa yang dilakukan Kiddle bisa dicapai pula oleh orang tua dengan pemblokir situs, pengawasan, dan pengetahuan tentang aturan pencarian Google.

Teknologi apa pun yang digunakan untuk menjaga anak aman berselancar di internet, akan lebih baik jika orang tua ikut hadir dan memantau penggunaan internet anak.  

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement