Jumat 04 Mar 2016 14:51 WIB

Proyek Palapa Ring Paket Tengah Diresmikan

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: Dwi Murdaningsih
Rudiantara
Foto: Repubika/Wihdan
Rudiantara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) melakukan penandatangan kerjasama untuk proyek Palapa Ring Paket Tengah dengan PT Len Telekomunikasi Indonesia (konsorsium Pandawa Lima) dengan nilai proyek infrastruktur startegis nasional.

Menkominfo Rudiantara mengatakan, proyek Palapa Ring merupakan salah satu upaya pemerintah dalam membangun ketersediaan layanan jaringan serat optik sebagai tulang punggung bagi sistem telekomunikasi nasional yang menghubungkan seluruh kabupaten dan kota di Indonesia.

"Akselerasi pertumbuhan dan pemerartaan pembangunan infrastruktur jaringan telekomunikasi akan dapat lebih menjangkau dan meningkatkan akses informasi bagi masyarakat Indonesia secara lebih luas," ujar Rudiantara, Jumat (4/3).

Proyek ini akan membangun infrastruktur jaringan tulang punggung serat optik nasional di daerah-daerah non-commercial demi pemerataan akses pitalebar (broadbrand) di Indonesia. Paket Barat akan menjangkau wilayah Riau dan kepulauan Riau (sampai dengan Pulau Natuna) dengan total panjang kabel serat optik sekitar 2.000 Km.

Sementara Paket tengah akan menjangkau wilayah Kalimantan, Sulawesi dan Maluku Utara (sampai dengan Kep. Sangihe-Talaud) dengan total panjang sekitar 2.700 Km. Untuk Paket Timur menjangkau wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT), Maluku, Papua Barat, dan Papua dengan total serat kabel optik mencapai 6.300 Km. "Paket Timur masih dalam tahap prakualifikai dan ditargetkan penandatangan pada September 2016," lanjutnya.

Dia menjelaskan, dengan terlaksananya proyek Palapa Ring, menunjukan keseriusan pemerintah dalam menjalin kerjasama dengan badan usaha (investor) dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement