Senin 08 Feb 2016 17:25 WIB

Grup Whatsapp Kini Bisa Diisi 256 Anggota

Facebook membeli Whatsapp. (Ilustrasi)
Foto: skotgat.com
Facebook membeli Whatsapp. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Anda suka ngobrol di grup Whatsapp? Pembaruan versi beta dari Whatsapp akan meningkatkan jumlah anggota dalam satu grup. Jika sebelumnya dalam satu grup Anda bisa ngobrol dengan 100 anggota, dengan pembaruan ini nantinya Anda bisa mengobrol dengan 256 anggota grup.

Dilansir dari Phone Arena, pembaruan peningkatan jumlah anggota grup ini ditemukan dalam versi 2.12.437. Jika Anda ingin mengobrol dengan 256 orang sekaligus, Anda bisa segera meng-update versi beta tersebut.

Whatsapp sekarang benar-benar gratis setelah menurunkan biaya tahunan. Selain berkirim pesan, pengguna Whatsapp juga bisa melakukan panggilan internet serta mengirim dan menerima pesan suara.

Baru-baru ini, bocoran mengungkapkan bahwa Whatspp juga berencana untuk memungkinkan lintas komunikasi antara akun Facebook dan Whatsapp. Versi 4.12.413 Whatsapp menunjukkan pilihan menghubungkan akun Whatsapp dengan akun Facebook untuk "meningkatkan pengalaman dengan Facebook".

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement