REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA -- Update untuk Windows Phone 10 untuk mobile belum tersedia hingga saat ini. Pada Oktober lalu sudah disinggung bahwa pembaruan OS milik Microsoft ini akan tersedia pada Desember. Namun sampai awal tahun ini belum ada tanda-tanda Windows 10 Mobile meluncur.
Dilansir dari laman Phonearena, operator nirkabel Vodafone Australia mengatakan hal demikian terjadi karena sedang masih dalam pengujian. Operator seluler lain, Movistar Chili, ingin mendorong keluar Windows 10 Ponsel pada akhir bulan ini.
Cara Mudah Hapus Notifikasi Update Windows 10
Tweet dari Microsoft Lumia, mengungkapkan pembaruan Windows 10 Mobile akan 'segera'. Jika menganalisa dari kumpulan twit komentar dibuat oleh operator yang ditunjukan kepada Microsoft, pembaruan Windows 10 akan hadir sebelum pertengahan bulan depan.
Tidak setiap ponsel akan mendukung semua fitur yang mungkin Windows 10. Menurut Lumia, Windows 10 Mobile akan bisa diupgrade pada ponsel dengan penyimpanan internal 8GB.
EveryPhone, Gadget Tertipis yang Operasikan Windows 10