Jumat 04 Dec 2015 17:13 WIB

Ini Alasan Ponsel Jadul Lebih Bandel Dibanding Smartphone

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Dwi Murdaningsih
Nokia 5110
Foto: Gsm arena
Nokia 5110

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Smartphone saat ini lebih canggih dan mahal dibandingkan ponsel jadul feature phone. Tetapi ponsel jadul ternyata lebih baik fungsinya untuk melakukan panggilan dan mengirim pesan singkat sejak puluhan tahun lalu.

Dilansir dari Daily Mail sebuah perusahaan regulator Ofcom melakukan studi bahwa ponsel jadul terbukti memiliki kinerja lebih baik untuk melakukan panggilan dan pesan singat dibandingkan smartphone seperti buatan Samsung dan Apple. Penelitian ini membuktikan bahwa kaca dan logam yang ada pada smartphone menghambat sinyal dibandingkan plastik pada ponsel jadul.

Dalam penelitian tersebut, mereka membuktikan meski smartphone berteknologi tinggi tetapi memiliki sinyal lemah dibandingkan ponsel murah. Ofcom menemukan bahwa smartphone harus menggunakan 10 kali sinyal lebih kuat dibandingkan ponsel sederna untuk mmembuat atau menerima panggilan.

Saat berada pada jaringan 2G smartphone membutuhkan sinyal tujuh kali lipat dibandingkan ponsel jadul. Sementara ketika berada di jaraingan 3G smartphone membutuhkan sembilan kali lipat untuk dapat melakukan panggilan dan tujuh kali lipat sinyal saat berada pada jaringan 4G sesuai rekomendasi badan standar industri ponsel (GSMA).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement