REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Samsung Galaxy S6 Edge dinobatkan sebagai ponsel terbaik tahun ini. Samsung memenangkan kategori Gadget of the Year dalam penghargaan Pocket-lint 2015 yang berlangsung di London. Samsung mengalahkan pesaing utamanya, Apple dengan iPhone 6s.
Meski demikian, Apple dengan iPad 4 nya berhasil memenangkan kategori Best Tablet, mengalahkan Microsoft Surface 3. Selain itu, Apple Watch juga mendapatkan kategori Best Wearable dan meninggalkan Withings Activite di tempat kedua.
"Apple industry terus mendominasi dua kategori, Best Tablet dan Best Wearable. Justru Apple unggul dalam produk pakaian," ujar Chief Executive Pocket-lint, Stuart Miles, seperti dilansir Daily Mail.
Penjurian dilakukan oleh panel juri, industri teknologi, dan masyarakat umum, dengan presentase 60 persen juri, 30 persen industri teknologi, dan 10 persen masyarakat.
"Penghargaan Pocket-lint selalu menjadi barometer bagi industri teknologi, terlebih tahun ini penilaiannya sangat berbeda," kata dia.
Di samping Samsung dan Apple, LG dengan LG 65EF950V 4K OLED nya juga keluar menjadi pemenang dalam kategori Best TV. Sedangkan Amazon Fire TV with 4K Ultra HD memenangkan kategori Best Home Entertainment Device.
Sementara itu, kategori Best Smarthome Device diberikan kepada Philips Hue, sistem pencahayaan otomatis yang bisa membangunkan penggunanya dengan beragam cahaya sesuai suasana hati.
Kategori Best Laptop dimenangkan Dell XPS 13, yang mengalahkan Apple's MacBook dan kategori Best Camera dimenangkan Leica Q.