Kamis 19 Nov 2015 17:45 WIB

Tiga Tahun ke Depan Indosat Targetkan Jadi Pemimpin Layanan Digital

Indosat meluncurkan identitas baru di Jakarta, Kamis (19/11)
Indosat meluncurkan identitas baru di Jakarta, Kamis (19/11)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA --Indosat meluncurkan identitas barunya,Indosat Ooredo. Identitas baru sebagai bagian dari transformasi yang menyeluruh dan ambisi menjadi pemimpin layanan digital di Indonesia.

''Tiga tahun ke depan Indosat ditargetkan bisa menjadi pemimpin layanan digital di Indonesia,'' kata Presiden Direktur dan CEO Indosat Ooredo, Alexander Rusli saat menyampaikan identitas baru Indosat di Jakarta, Kamis (19/11).

Alex optimistis target itu bisa dicapai tiga tahun mendatang, mempertimbangkan kondisi yang ada saat ini. Indonesia disebut Alex telah berkembang menjadi sebuah negara dengan ekonomi berbasis digital (digital economy).

Di sisi lain, layanan berbasis digital yang dikembangkan Indosat mendapatkan respon positif. Ia menunjuk pada pertumbuhan pelanggan layanan data yang telah mencapai155 persen dan pengguna facebook mencapai 19 juta.

Dari sisi network atau jaringan, Indosat juga siap memasuki generasi baru 4G LTE. '' Cukup dengan satu tombol, kita siap mengaktifkan layanan 4G LTE dengan kecepatan 112 mbps,'' kata Alex.

Dengan dukungan jaringan berbasis 4G LTE, Alex menyebut siap meluncurkan berbagai produk baru. Ia menyatakan setiap dua pekan akan dirilis aplikasi atau produk baru untuk mengisi jaringan 4G LTE.

''Ibaratnya jalan tol, kan harus diisi agar bisa memberikan manfaat optimal. Sayang kan kalau hanya ada angkot saja di jalan tol itu. Makanya kita rencanakan setiap dua minggu akan ada produk baru,'' kata Alex.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement