Ahad 18 Oct 2015 20:42 WIB

Lima Startups Terbaik Bakal Diakselerasi Via Indosat Ideabox

Bootcamp Indosat Ideabox batch 3
Foto: indosat
Bootcamp Indosat Ideabox batch 3

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Indosat menyelenggarakan Program Akselerasi batch ketiga. Lima startups telah terpilih di antara 25 peserta setelah mengikuti bootcamp selama 48 jam di Jakarta pada tanggal 17-18 Oktober 2015.

Seluruh peserta bootcamp telah melalui proses seleksi yang ketat dari 300 aplikasi yang masuk, baik dari Indonesia maupun luar negeri.  Para pemenang bootcamp pun akan mengikuti program akselerasi selama empat bulan, yang akan dimulai bulan November nanti di Jakarta.

“Indosat berkomitmen untuk terus membangun ekosistem digital di Indonesia. Melalui Ideabox dan Dana Ventura Indosat-Softbank, kami ingin mendorong semangat para startup untuk meningkatkan inovasi dan kewirausahaan mereka,” ujar President Director and CEO Indosat Alexander Rusli, Ahad (18/10).

Chief Digital Service Officer Indosat Prashant Gokarn menambahkan, Ideabox menarik perhatian dan menjadi referensi industri selama dua tahun terakhir. Bahkan mitra global Indosat akan membawa akses startup Ideabox ke spesial aplikasi dan layanan. Melalui akses langsung ke perusahaan global seperti Facebook.

“Microsoft Bizpark Plus, IBM Soft Layer dan Growth Hacking Asia akan membuka kunci bagi startup Ideabox untuk berkesempatan mendapatkan global best practice di segala aspek, mulai strategi, pengembangan produk sampai ke manajemen merek dan marketing. Ideabox telah menjadi akselerator berkelas dunia,” imbuh Gokarn.

Program akselerasi Ideabox memberikan modal awal sampai dengan 50 ribu dolar AS dan empat bulan program serta akses ke salah satu jaringan terbesar advisors lokal maupun internasional  di Indonesia.

Lima startups yang berkesempatan masuk ke dalam Progam Akselarasi Indosat Ideabox:

1.    Sociabuzz (Sociabuzz.com), platform yang memfasilitasi para pemilik merek untuk mencapai target mereka melalui marketing influencer (akun social media).

2.    Lakuin (lakuin.com), platform yang memungkinkan UKM untuk memperluas penawaran produk melalui e-commerce online

3.    Ripple (ripple.co.id), sistem layanan online payment gateway yang terintegrasi di multi platform

4.    Dheket (dheket.com), direktori bisnis yang dilengkapi dengan data lokasi yang berada dekat dengan pengguna.

5.    Karental (karental.id), platform penyewaan mobil online dan manajemen armada.

“Program akselerasi Ideabox telah menjadi bagian terpenting dari ekosistem teknologi startup. Melalui program ini, kita telah membangun startup yang lebih baik, lebih kuat, dan berkualitas untuk pendanaan tingkat lanjut,” harap Managing Partner Mountain Kejora Ventures Andy Zain.

Untuk menarik startups pada batch ketiga, Ideabox telah melakukan roadshow di delapan kota di Indonesia, yakni  Jakarta, Medan, Bandung, Yogyakarta, Makassar, Malang, Surabaya, dan Bali.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement