Jumat 16 Oct 2015 15:41 WIB

Tangan Palsu Ini Miliki Sensor Rasa

tangan palsu yang memiliki sensor rasa
Foto: Daily Mail
tangan palsu yang memiliki sensor rasa

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kaki palsu atau tangan palsu merupakan salah satu alat bantu gerak. Bagi mereka yang mengalami amputasi, kaki palsu bisa membantu untuk beraktivitas. Namun kini ilmuwan menemukan satu teknologi baru yang bisa membantu pemakai tangan palsu untuk beraktivitas lebih baik lagi.

Ilmuwan membuat perangkat tangan palsu yang bisa dikontrol menggunakan saraf, otot atau bahkan Tangan palsu ini dilengkapi dengan sensor perasa. Dengan begitu, meski menggunakan tangan palsu, pemiliknya masih bisa merasakan rasa seperti sentuhan.

Kulit yang membentuk tangan pasu ini terbuat dari bahan organik fleksibel dan sensor tekanan. Kulit pintar ini dibuat untuk membantu orang-orang yang diamputasi sedikit melupakan bahwa tangan yang mereka miliki adalah palsu. Kulit pintar yang dibuat oleh ilmuwan dari Stanford University membuat pemakainya bisa merasakan kekuatan objek statis dan mentransfer sinyal-sinyal ke otak.

"Perangkat ini bisa meningkatkan mobilitas kaum difabel," ujar Bernjamin Tee, dari Standford University, seperti dilansir Daily Mail.

Prinsip kerja kulit pintar ini mirip seperti tangan robot yang memiliki reseptor buatan yang bisa merasakan berbagai hal seperti kulit normal. Salah satu tantangan terbesar dalam membuat kulit pintar ini adalah menciptakan sensor yang dapat merasakan tekanan yang sama dengan tekanan yang biasa dialami pada kulit manusia.

Untuk mengatasi hal ini, tim menggunakan karbon nanotube dan membentuknya menjadi mikro piramida kecil untuk membentuk kulit. Peneliti merekayasa protein yang bisa merangsang syaraf paku yang bisa dirasakan oleh sinyal digital.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement