REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar baik buat pengguna perangkat Apple. Perusahaan dikomandai CEO Tim Cook itu mengumumkan sistem operasi versi terbaru mereka iOS 9 mulai tersedia untuk diunduh mulai Rabu (16/9) pekan depan.
Dilansir dari gsmarena, Kamis (10/9), iOS 9 bakal mengusung sejumlah pembaruan. Di antaranya, fitur asisten digital Siri yang lebih proaktif, perbaikan pada News app, dan fitur multitugasnya.
Kabar paling menggembirakan adalah, iOS 9 bisa diinstal di sejumlah perangkat lawas Apple. Sistem operasi ini di antaranya kompatibel dengan iPhone 4s dan iPad 2.
Advertisement