REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengguna aplikasi pengiriman pesan singkat WhatsApp kian tumbuh pesat. Itu berdasarkan data diungkapkan CEO WhatsApp Jan Kourn melalui postingannya di Facebook, Jumat (4/9). "WhatsApp saat ini memiliki 900 juta pengguna aktif bulanan," tulis Kourn di akunnya.
Pada April lalu, WhatsApp mengumumkan memiliki 800 juta pengguna aktif bulanan. Jika dibandingkan, maka kenaikannya kini mencapai 100 juta pengguna.
Sejak dibeli Facebook tahun lalu, WhatsApp bergerak konsisten. Awal tahun ini, layanan mereka memiliki 700 pengguna, naik dari angka 600 juta pengguna terhitung pada Agustus 2014.
Memang, jika dibandingkan dengan Facebook, pengguna WhatsApp lebih sedikit. Situs jejaring sosial dikomandani Mark Zuckerbeg itu sudah punya 1,44 miliar pengguna aktif bulanan.
Namun jika diadu dengan Twitter, WhatsApp unggul telak. Perusahaan berlogo burung biru tersebut melaporkan pada Juni kalau mereka memiliki 316 juta pengguna bulanan.
"Selamat kepada Jan, tim WhatsApp dan seluruh komunitas atas raihan 900 juta orang, " ungkap CEO Facebook Mark Zuckerberg membalas postingan Jan.
WhatsApp dibuat pada 2009. Aplikasi ini awalnya menawarkan layanan teks pesan singkat dan pesan suara. Kini, aplikasi yang tersedia di setiap platform sistem operasi mobile ini, juga menawarkan fitur panggilan suara.