Rabu 01 Jul 2015 14:20 WIB

Bapak SMS dari Finlandia Tutup Usia

Rep: dyah ratna meta novia/ Red: Ani Nursalikah
Pelopor layanan pesan singkat (SMS) asal Finlandia Matti Makkonen
Foto: bbc
Pelopor layanan pesan singkat (SMS) asal Finlandia Matti Makkonen

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelopor layanan pesan singkat (SMS) asal Finlandia Matti Makkonen meninggal dunia pada usia 63 tahun karena sakit.

Makkonen dikenal sebagai Bapak SMS setelah mengembangkan gagasan bagaimana mengirim teks melalui jaringan telepon. Dalam sebuah wawancara dengan BBC pada 2012, Makkonen mengatakan pengiriman pesan dengan teks itu akan terus ada selamanya.

Makkonen juga mengatakan, Nokia merupakan telepon genggam yang mempopulerkan layanan pesan singkat. "Peluncuran nyata SMS itu adalah ketika Nokia meluncurkan telepon genggam Nokia 2010 pada 1994," katanya.

Direktur Utama Finnish Telecom Group Finnet Association Jarmo Matilainen mengatakan selama ini ia selalu bekerja bersama Makkonen. "Makkonen merupakan dedengkot di bidang industri telepon seluler," katanya, seperti dilansir BBC, Selasa (30/6).

Matilainen mengaku sering berbicara mengenai SMS dan hal lain, seperti 3G dengan Makkonen. "Kami sering berbicara mengenai hal itu sepanjang hari," katanya

Makkonen, ujar dia, baru saja pensiun. Seharusnya dia bisa menikmati masa-masa pensiun beberapa tahun ke depan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement