Senin 17 Nov 2014 12:20 WIB

WhatsApp Hilangkan Lagi Fitur Centang Biru

Rep: Niken Paramita/ Red: Mansyur Faqih
Whatsapp
Whatsapp

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beberapa waktu lalu aplikasi berbagi pesan WhatsApp melakukan perubahan dengan menambahkan fitur 'read'. Namun sebagian kalangan kecewa dengan fitur ini. 

Karena selama ini tidak adanya fitur 'read' dianggap sebagai keunggulan WhatsApp yang tidak ada di aplikasi berbagi pesan lainnya.

Namun, fitur itu kini kembali lagi. Seperti dilansir Ubergizmo, Senin (17/11), pada versi 2.11.44, WhatsApp memberikan pilihan baru pada bagian pengaturan keamanan yang memungkinkan pengguna mematikan fitur read. 

Dengan mengaktifkan fitur itu, pengguna akan merasa pengalaman seperti sebelum adanya pembaruan. Tak ada lagi tanda dua centang biru ketika pesan terbaca atau tidak. Bagi dari sisi pengirim mau pun penerima pesan.

Namun sejauh ini pengaturan nonaktif 'read' baru tersedia di Android. Bagi pengguna iOS dan Windows Phone nampaknya harus sedikit bersabar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement