Senin 06 Oct 2014 16:35 WIB

Unggul di 18 Kota, Tri Raih Wow Brand Champion

operator tri
Foto: antara
operator tri

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Operator GSM yang dikelola oleh PT. Hutchison 3 Indonesia, 3 (Tri) menjadi operator internet bergerak dan operator telekomunikasi selular terbaik dalam penghargaan 'WOW Brand Champion 2014' yang diselenggarakan MarkPlus. Inc.

“Suatu kehormatan bagi kami, apresiasi yang tinggi kami berikan bagi masyarakat dan MarkPlus. Inc atas kepercayaannya," ujar Chief Commercial Officer Tri Bhuwan Kulshreshtha, Senin (6/10).

Penghargaan tersebut diberikan pada merek yang mampu mencapai tingkat advocacy ratio tertinggi di kategorinya. Pencapaian ini diukur berdasarkan riset mengenai produk yang dibeli dan dikonsumsi selama satu tahun terakhir.

Survei dilakukan terhadap 11.707 responden untuk kategori selular operator. Sementara terhadap 4.101 responden memberikan suaranya untuk kategori internet bergerak. Mereka dipilih acak di 18 kota utama di Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali dan Papua. Sementara metodelogi yang digunakan adalah face to face interview.

Bhuwan menjelaskan, pengakuan sejenis juga telah diterima Tri di beberpa kota yaitu Balikpapan, Bandung, Medan, Padang, Palembang, Yogyakarta, Pontianak, Banjarmasin. Pengakuan ini selalu didapat sejak tahun 2012 hingga tahun ini.

“Internet sudah menjadi salah satu kebutuhan dasar masyarakat masa kini. Fokus Tri adalah menghadirkan kebebasan berinternet bagi Indonesia. Hal itu dilakukan dengan mengombinasikan akses cepat dan layanan yang lebih mudah digunakan,” ujarnya.

Berkat komitmen tersebut, di kuartal pertama 2014, Tri diminati 40 juta pelanggan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement