Senin 15 Sep 2014 13:09 WIB

Dirut Electronic City Raih Asia Pacific Entrepreuneurship

Logo of Electronic City (illustration)
Foto: Republika/Yasin Habibi
Logo of Electronic City (illustration)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Direktur Utama (Dirut) PT Electronic City Tbk, Ingrid Pribadi menerima Asia Pacific Entrepreneurship Award (APEA) 2014 untuk kategori Outstanding Entrepreneurship sebagai inovator usaha ritel elektronik.

“Kami berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi mengembangkan Electronic City sebagai pelopor ritel elektronik modern di Indonesia," kata Direktur Komersial dan Hubungan Investor Electronic City, Fery Wiraatmadja dalam siaran persnya, Senin (15/9).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Pimpinan Enterprise Asia Datok William Ng didampingi oleh Staf Ahli Menteri Bidang Pengembangan Iklim Usaha dan Kemitraan Kementerian Koperasi Republik Indonesia, M Taufik di Hotel JW Marriot Jakarta.

" Dari total 80 kandidat, beliau salah satu yang masuk dalam 12 pemenang. Sebagai wanita mandiri, penghargaan ini merupakan hasil dari kegigihan beliau dalam mendirikan usaha," kata Fery.

APEA merupakan sebuah penghargaan yang diselenggarakan oleh Enterprise Asia, sebuah lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang berbasis di Kuala Lumpur sejak 2007. Penghargaan yang sudah enam kali diselenggarakan di Indonesia ditujukan bagi para pemimpin bisnis yang memiliki talenta dalam memimpin dan mengelola bisnisnya sehingga menghasilkan kinerja perusahaan yang maksimal.

Selain di Indonesia, ajang yang sama juga diselenggarakan di 12 negara Asia lainnya. Struktur penilaian dilakukan dalam beberapa aspek salah satunya adalah kandidat dinilai berdasarkan pertumbuhan bisnis yang dipimpin, daya saing pasar, inovasi produk, kualitas kepemimpinan, semangat wirausaha serta dampak bisnisnya di tingkat lokal dan global.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement