Jumat 08 Aug 2014 12:22 WIB

Yahoo Gandeng Google Ciptakan Sistem Email Baru

Rep: c83/ Red: Nidia Zuraya
Email
Foto: wired.com
Email

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Yahoo Inc mengatakan akan bergabung dengan Google Inc untuk menciptakan sistem email yang memiliki pengamananan terjamin. Email ini  diciptakan agar para hacker tidak bisa mengakses dan membuat pesan-pesan pribadi dan khusus menjadi aman. Rencananya kerja sama ini akan dimulai tahun depan.

Langkah kerja sama ini diambil untuk memperkuat pertahanan terhadap institusi pemerintah dan para hacking. Terutama setelah kasus Edward Snowden mencuat beberpa bulan terakhir.

Dilansir dari Reuters, Yahoo telah mengubah proses email sehingga pengguna dapat mengadopsi pesan jenis enkripsi dalam jendela terpisah. Hal ini untuk mencegah agar orang lain tidak dapat membaca pesan yang sedang diketik. .

Sebelumnya, Google mengatakan pengembangan situs akan membuat situs menjadi aman bagi pengunjung dengan menggunakan enkripsi situs sebagai salah satu faktor untuk menentukan peringkat pencarian.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement