Rabu 06 Aug 2014 09:59 WIB

Mau Gratis Telepon, Aplikasi Ini Punya Tawaran Menarik

Nanu
Foto: itechasia.com
Nanu

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Aplikasi telepon seluler gratis, Nanu,diperkenalkan hari ini. Aplikasi ini memungkinkan pengguna melakukan panggilan telepon bebas biaya.

Tidak seperti aplikasi suara konvesional seperti Skype dan Viber yang hanya beroperasi di jangkauan bandwith 3G/4G/Wifi, nanu dapat digunakan di jangkauan bandwith apapun termasuk 2G, sehingga memungkinkan aplikasi ini untuk menyediakan pangilan telepon berkualitas dimana aplikasi yang lain tidak bisa.

Mengingat sebagian besar telepon seluler di seluruh dunia masih didominasi oleh 2G, hal ini menandakan miliaran orang yang tinggal di wilayah pedesaan dan negara-negara berkembang kini mendapatkan akses telepon gratis untuk pertama kalinya.

Lebih jauh lagi, tidak seperti aplikasi suara konvesional lainya, nanu menyediakan semua panggilan suara dengan sepenuhnya bebas biaya, termasuk panggilan telepon bagi non pengguna nanu seperti telepon darat (landline). Untuk memungkinkan hal tersebut, nanu menyelipkan iklan pendek "yang tidak mengganggu" yang akan diputar di ringtone sambil Anda menunggu telepon diangkat.

Pemasukan dari iklan memungkinkan nanu untuk mengsubsidi biaya panggilan telepon sehingga Anda dapat melakukan panggilan telepon yang sepenuhnya gratis, bahkan panggilan telepon pada telepon darat dan telepon seluler yang tidak terintegrasi nanu.

Cara penggunaannya cukup sederhana, pengguna hanya perlu mengunduh. Bila sudah terinstal, Anda bisa lakukan panggilan telepon kepada siapapun, dimanapun dan kapanpun.

Anda juga akan diberikan menit terbatas gratis untuk melakukan panggilan kepada non pengguna nanu dan bagikan aplikasi ini dengan mereka.

Semakin banyak pengguna nanu, tentunya semakin banyak panggilan gratis yang dapat nanu berikan, karena nanu bertujuan untuk memberikan panggilan telepon bebas biaya yang tak terbatas untuk siapapun, dimanapun kepada non pengguna nanu.

Untuk memulai misi ini, mulai hari ini, nanu memberikan telepon gratis nanu-to-nanu yang tak terbatas dan juga 15 menit telepon gratis bagi nanu to non nanu user di 73 negara bagi satu juta pengguna pertama. Nanu untuk sementara hanya beroperasi di Android, dengan iPhone dan platform lainnya akan segera menyusul. nanu juga akan tersedia pada platform Mac dan Windows.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement