REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Microsoft mengumumkan aplikasi OneNote kini tersedia di Amazone Appstore untuk pengguna Android. Ini artinya pemilik ponsel Kindle Fire dan Fire Phone dapat mengakses aplikasi catatan ini.
“Jika Anda memiliki Kindle Fire atau Fire Phone, Anda sekarang dapat menggunakan OneNote untuk menuangka ide-ide atau catatan saat berpergian. One Note bisa di download secara gratis dan juga dapat digunakan pada ponsel dan tablet Android versi 4.0 ke aras,” ujar tim Microsoft yang dilansir V3, Jumat (25/7).
Microsoft menjanjikan akan selalu memperbarui secara berkala layanan ini. Aplikasi ini dihadirkan untuk mendukung pengguna melakukan lebih banyak pekerjaan di ponsel mereka.
“Kami sangat gembira orang-orang dapat menggunakan OneNote di Fire Phone dan Kindle Fire baru mereka. Dan kami berkomitmen untuk terus meningkatkan aplikasi dengan update reguler,” tambarnya.