Kamis 19 Jun 2014 09:53 WIB

Indosat Klaim Akses 42 Mbps Bisa Dinikmati di Ponsel

Indosat Mobile
Indosat Mobile

REPUBLIKA.CO.ID,Peningkatan kekuatan jaringan menjadi 42Mbps yang dilakukan oleh Indosat, dapat dinikmati dengan menggunakan perangkat atau handset yang sesuai.

Menurut Division Head Network Optimization Indosat, Joko Riswanto, perangkat dengan kemampuan dual carrier atau DC-HSDPA bisa mewadahi kemampuan 42Mbps tersebut.

"Handset yang digunakan harus yang dual carrier dan biasanya handset terbaru sekarang sudah dilengkapi dual carrier," kata Joko di Semarang, Rabu.

Dia menyebutkan bahwa peningkatan kemampuan jaringan ini hingga menjadi 42Mbps adalah dengan 'menyatukan' jaringan 2100Mhz dan U900.

"Masing-masing berkekuatan 21Mbps, dan digabung kan menjadi 42," katanya.

Dia mencontohkan masing-masing jaringan tersebut seperti keran yang disatukan. Sehingga membutuhkan sebuah wadah penampung yang juga besar.

Lebih lanjut, jika perangkat yang digunakan tidak disertai dengan dual carrier, maka jaringan yang mampu diserap maksimal hanya sampai 21Mbps.

"Karena kan wadahnya kecil, jadi maksimal yang bisa dinikmati hanya 21Mbps," katanya.

Sebelumnya, Indosat meluncurkan jaringan baru 42Mbps yang sudah tersedia di tujuh wilayah yakni Sukabumi, Bali, Jabodetabek, Yogyakarta, Surabaya, Semarang dan Bandung.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement