Rabu 05 Mar 2014 07:43 WIB

NASA: Rusia dan AS Tetap 'Mesra' di Luar Angkasa

Astronot AS dan Kosmonot Rusia saat berfoto bersama di luar angkasa.
Foto: Mashable
Astronot AS dan Kosmonot Rusia saat berfoto bersama di luar angkasa.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Memanasnya hubungan Amerika Serikat dengan Rusia terkait krisis Ukraina ternyata tidak sampai mempengaruhi hubungan antar-astoronot kedua negara di luar angkasa. Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) memastikan hingga kini, hubungan dengan kosmonot Negeri Beruang Merah masih tetap mesra, meski di bumi, ketegangan antarkedua negara terus meningkat.

"Hingga kini hubungan kami dengan Rusia masih tetap normal," ujar Direktur di NASA Charles Bolden pada Selasa (4/3).

Dengan program pesawat ulang-alik yang sekarang sedang tidak berjalan, NASA memang bergantung pada Badan Antariksa Federal Rusia untuk mengirimkan astronot ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).

Setiap beberapa bulan, astronot Paman Sam menumpang pesawat ruang angkasa Soyuz buatan Rusia dan meluncur ke orbit bersama. Kedua 'duta' luar angkasa itu menghabiskan lima bulan ke depan atau lebih bekerja sama dengan satu sama lain dalam gravitasi nol.

"Sejak ISS mengorbit, sangat penting untuk dimengerti itu memulai kerjasama antara Amerika Serikat dan Rusia. Kerja sama di luar angkasa tetap terjalin dan masih normal," ungkap Bolden.

Ketegangan antardua negara memuncak setelah Rusia mengerahkan pasukan militernya ke wilayah Crimea Ukraina pekan lalu. AS mengecam langkah tersebut. Presiden Barrack Obama bahkan mengancam bakal ada 'harga' yang harus dibayar jika Rusia sampai menginvasi Ukraina. Kanada, salah satu negara mitra terkait ISS, bahkan telah menarik duta besarnya dari Moskow.

Bolden, yang mengomandani misi pesawat ulang alik pertama hasil kerja sama AS-Rusia pada 1994 menegaskan tidak  khawatir akan situasi tersebut. Pandangannya sama dengan astronot lainnya. Jika Anda bekerja di luar angkasa, maka Anda jauh berada di atas kegiatan politik negara asal, kata dia.

sumber : Mashable,Space.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement