Selasa 29 Oct 2013 20:04 WIB

BPPT Kembangkan Teknologi Baru Modifikasi Cuaca

Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC)
Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC)

REPUBLIKA.CO.ID, BANJARBARU -- Badan Pusat Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) mengembangkan teknologi baru pelaksanaan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) atau hujan buatan yang disebut sistem kembang api (flare).

Koordinator Lapangan TMC-BPPT Djazim Syaifullah di Posko TMC Bandara Syamsuddin Noor Banjarmasin di Banjarbaru, Selasa (29/10), mengatakan sistem itu dikembangkan BPPT untuk memenuhi permintaan hujan buatan.

"Selain sistem penaburan (shorti), BPPT juga mulai menerapkan sistem kembang api atau percikan garam di sayap pesawat yang disebut flare," ujarnya kepada wartawan.

Ia mengatakan, BPPT memiliki satu pesawat kecil jenis Cessna untuk mendukung operasi hujan buatan menggunakan sistem flare yang dinilai lebih efektif.

Meski demikian, kata dia, teknik modifikasi cuaca menggunakan sistem penaburan garam (shorti) diatas awan pembentuk hujan juga tetap menjadi andalan lembaga tersebut.

"Sistem flare lebih efektif karena garam dipercik melalui sayap pesawat, tetapi teknik penaburan garam secara manual dari belakang pesawat juga masih menjadi andalan," ungkapnya.

Menurut dia, penerapan TMC di Indonesia yang dimulai sejak 1987 terus dan permintaan dibuatkan hujan buatan melalui teknologi modifikasi cuaca cukup banyak.

"Permintaan cukup banyak baik dari pemerintah maupun swasta bahkan BPPT kewalahan memenuhi permintaan teknologi modifikasi cuaca dari berbagai pihak," ujarnya.

Dikatakan, kendala yang dihadapi BPPT adalah kekurangan anggaran dan tenaga sehingga cukup menghambat operasional baik secara kelembagaan maupun di lapangan.

"Pesawat yang dimiliki juga sudah berkurang karena di era pemerintahan BJ Habibie, BPPT punya enam pesawat jenis Casa-200 pendukung operasi TMC tetapi sekarang hanya lima buah pesawat," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement