REPUBLIKA.CO.ID, Jerawat apalagi tipe membandel selalu bikin sebal. Selain kadang membuat wajah terasa gatal, jerawat juga mengganggu penampilan.
Ada satu penelitian yang dilakukan baru-baru ini mengungkapkan virus yang dapat ampuh mematikan bakteri penyebab jerawat
Penyebab utama timbulnya jerawat yakni spesies bakteri, Propionibacterium acnes (P-acnes). Para dokter penyakit kulit menyebutnya acne vulgaris.
Bakteri itu hidup di dalam pori-pori kulit yang mengandung folikel rambut dan kelenjar keringat.
Kini bakteri penyebab jerawa itu memiliki musuh: sebuah virus yang disebut bacteriophage (bakteriofag) atau pemakan bakteri. Fag ini bekerja dengan cara menyuntikkan materi genetik ke dalam bakteri penyebab jerawat lalu memaksa bakteri menjadi indung fag yang terus membanyak hingga meledak.
Dilansir webmd.com, peneliti UCLA, Laura Marinelli, PhD., Robert Modlin, MD, dan rekan telah mengamati dari dekat bagaimana 11 fag yang berbeda itu membunuh bakteri jerawat.
Mereka menemukan vrius-virus yang mereka teliti tidak seperti kebanyakan fag lain yang cenderung membunuh bakteri selain P-acnes.
“Fag diprogram khusus untuk membunuh bakteri tertentu, sehingga fag P-acnes hanya akan membunuh bakteri tersebut bukan yang lain seperti E. coli.” Ungkap Marinelli.
Sifat ini “membuat fag tersebut ideal untuk mengembangkan terapi anti jerawat” demikian Marinelli menyimpulkan dalam penelitiannya.
Tak hanya itu Fag juga membuat enzim yang dapat melarutkan dinding sel bakteri jerawat. Enzim ini memungkinkan dunia kedokteran mampu membuat pengobatan jerawat dengan baik seperti yang disarankan peneliti.