REPUBLIKA.CO.ID, Bila belakangan ini telah diketahui Galaxy Tab 3 akan hadir dengan chipset Clover Trail+ , ternyata ada perangkat lain dari Samsung yang rupanya juga akan menggunakan prosesor Intel mobile. Seperti gambar yang dilansir oleh Intel, perangkat tersebut terlihat seperti unit Samsung Galaxy S4.
Sepertinya, sangat mungkin kedua produk dari Samsung tersebut masih menunggu kapabilitas dari jaringan LTE sebelum hadirkan versi yang menggunakan prosesor Intel Mobile. Seperti ditegaskan oleh Hermann Eur, General Manager Intel Mobile, "Galaxy S4 model 3G akan berisi chipset dari Intel."
Meskipun pernyataan tersebut tidak cukup menjelaskan lebih lanjut mengenai alasan mengapa Galaxy S4 bisa terletak berdampingan dengan tablet dan smartphone yang juga menggunakan chip Intel Atom dalam gambar tersebut.
Namun, dari kabar terbaru yang dilansir dari Engadget, diketahui alasan mengapa Galaxy S4 hadir dalam gambar tersebut karena faktor kapabilitas dari jaringan LTE tersebut.