Kamis 02 May 2013 20:30 WIB

Pendapatan Facebook dari Iklan 'Mobile' Tumbuh Tujuh Persen

Facebook
Foto: REUTERS
Facebook

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Pendapatan Facebook dari periklanan di perangkat seluler (mobile) tumbuh tujuh persen pada kuartal pertama 2013 dari pendapatan pada kuartal keempat 2012.

Pendapatan iklan mobile Facebook pada kuartal pertama 2013, seperti dilansir Reuters, mencapai 30 persen dari total pendapatan iklan pada periode itu.

Bisnis iklan  itu menjadi kunci utama pemulihan pendapatan iklan Facebook secara keseluruhan setelah mengalami penurunan pada awal 2012.

Analis pasar Jefferies & Co, Ronald Josey, mengatakan pengguna layanan Facebook cenderung tidak menurun meski perusahaan Mark Zuckerberg itu mendapat persaingan dari Pinterest dan WhatsApp.

Sebelumnya, Zuckerberg mengatakan ada ruang bagi Facebook dan layanan pesaingnya untuk berkembang. Facebook mengklaim jumlah penggunanya  aktif setiap bulan mencapai 1,11 miliar akun dan sekitar 665 juta merupakan pengguna aktif setiap hari.

Pengguna Facebook setiap bulan yang dari perangkat-perangkat seluler mencapai lebih dari 378 juta pengguna atau dua kali lipat dibanding jumlah pengguna pada 2012. Zuckerberg juga menyebut layanan media berbagi foto Instagram telah tumbuh lebih cepat dibanding Facebook. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement