Jumat 15 Mar 2013 01:14 WIB

Sony Siap Hadirkan Xperia Tablet Z di Indonesia

Xperia Tablet Z.
Xperia Tablet Z.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kehadiran Xperia Tablet Z di Indonesia tinggal menunggu hitungan bulan. Sony Mobile mengonfirmasi, tablet 10,1 inci tertipis di dunia itu akan segera mendarat di pasar tablet tanah air pada pertengahan tahun 2013.

“(Xperia Tablet Z, red) akan diluncurkan tahun ini. Rencananya di sekitar pertengahan tahun," ujar Head of Channel and Brand Activation PT. Sony Mobile Communication Oky Gunawan, saat ditemui usai acara peluncuran resmi Xperia Z dan Xperia ZL di Jakarta, Kamis (14/3). 

Tablet Xperia Z sudah diperkenalkan Sony di acara Consumer Electronics Shows 2013 pada Januari. Ia juga dipamerkan di hajatan gadget, Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, Spanyol bulan lalu.

Tablet yang memiliki ketebalan 6,9 milimeter ini tidak hanya diklaim paling tipis. Ia juga kebal debu dan dapat bertahan di air kedalaman 1 meter selama 30 menit. Fitur itu mirip dengan versi smartphone-nya, Xperia Z.

Xperia Tablet Z memiliki ukuran layar 10,1 inci dengan resolusi layar full-HD sebesar 1.920 x 1.200 piksel. Layarnya tersebut sudah dibekali mesin Mobile Bravia Engine 2. Teknologi yang membuat tampilan layar memiliki warna lebih tajam dan detail ini biasa disematkan pada televisi layar datar Sony seri Bravia.

Tablet ini memiliki bobot 495 gram. Di sektor dapur pacunya, tertanam prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon S4 Pro kecepatan 1,5GHz, dan RAM 2GB.

Soal kapasitas penyimpanan, Xperia Z didukung memori internal 32GB yang bisa diperluas dengan kartu eksternal MicroSD. Ia sudah didukung teknologi nirkabel Near Field Communication (NFC) dan Long Term Evolution (LTE).

Tablet  yang berjalan dengan sistem operasi Android 4.1 (Jelly Bean) ini juga dibekali kamera belakang 8,1MP yang mengadopsi sensor CMOS Exmor R untuk perangkat mobile. Sayang, kamera itu belum dilengkapi dengan lampu kilat LED.

Sony, dalam sebuah pengumuman di Barcelona mengungkapkan akan membanderol Xperia Tablet Z dengan harga 499 dollar AS (sekitar Rp 4.850.000) untuk kapasitas 16GB. Untuk yang 32 GB, 599 dollar AS (sekitar Rp 5.820.000). Keduanya untuk model WiFi only.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement