Sabtu 08 Dec 2012 18:45 WIB

Ini Dia 10 Pencarian Terpopuler di Google Indonesia Pekan Ini

Google logo (illustration)
Foto: google.com
Google logo (illustration)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kalau minggu lalu dunia sepak bola adalah raja pencarian di Google Indonesia, minggu ini mengikuti berbagai berita dari dari rancah politik, film, musik dan televisi. 

Berikut adalah 10 pencarian terpopular Google Indonesia sepanjang minggu 30 November - 6 Desember  2012. 

1) Indonesia vs Malaysia

Pertandingan sepak bola antara dua negara yang serumpun dalam ASEAN Football Federation (AFF) Championship. Sayangnya, Indonesia gagal masuk semi-final setelah dikalahkan Malaysia 2-0.  

 

2) Bupati Garut

Bupati Garut tiba-tiba menjadi pencarian yang cukup popular minggu ini oleh pengguna internet Indonesia.

3) AFF Suzuki Cup

Pertandingan sepak bola setiap dua tahunan oleh ASEAN Football Federation (AFF) Championship.

4) Life of Pi

Film baru dari direktur ternama Ang Lee tentang seorang bocah dan seekor harimau dalam sebuah sekoji di lautan lepas.  Berdasarkan novel popular oleh Yann Martel dan dibuka di biskop Indonesia minggu ini.

5) Manusia Barbie

Setelah masuk daftar top 10 Google Indonesia pada pertengahan November yang lalu, peslancar web Indonesia ternyata masih penasaran tentang model-model yang melewati berbagai macam operasi plastik untuk mendapatkan tubuh dan wajah ‘ideal’.

6) Andik Vermansyah

Pemain sepak bola Indonesia dari tim Persebaya Surabaya di Liga Prima Indonesia dan juga anggota Tim Nasional Indonesia di Piala AFF. 

7) Naruto 611

Lagi-lagi para fans anime dan manga “Naruto” kembali merajalela di Google, kali ini mencari bab terbaru (yang ke-611) dari manga popular dari Jepang ini.

8) MAMA 2012

Mnet Asia Music Awards (MAMA) adalah acara penghargaan musik dari Korea.  Kalau tidak sempat lihat, bisa di streaming dari situs web. 

9) Titanic

Sebuat cinta yang tidak ditakdirkan, sebuah kalung permata yang tidak ternilai dan sebuah kapal yang semua orang tahu akan tenggelam!  Film karya James Cameron masuk daftar pencarian mingu ini karena disiarkan oleh sebuah stasiun TV nasional.  Jangan lupa siapkan sapu tangan atau tisyu untuk menyeka air mata!

10) Kurikulum 2013

Kurikulum tahun ajaran 2013 yang sedang di rancang oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.  Bagaimana hasilnya?

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement