Selasa 09 Oct 2012 23:38 WIB

Fujitsu Indonesia Gelar Fujitsu Day 2012

Priduk baru Fujitsu
Priduk baru Fujitsu

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Fujitsu Indonesia, hari ini menggelar Fujitsu Day 2012 sebagai sarana untuk perusahaan-perusahaan mengeksplorasi berbagai teknologi dan solusi baru.

"Fujitsu menekankan perusahaan untuk mendorong inovasi dan mengoptimalkan infrastruktur TI yang ada," kata kata Presiden Direktur Fujitsu Indonesia Achmad Sofwan ketika menggelar jumpa media dalam rangka "Fujitsu Day" di Jakarta pada Selasa (8/10).

Achmad menekankan Fujitsu mengedukasi kepada perusahaan agar memanfaatkan teknologi dan menyelesaikan bisnis, mengeksplorasi teknologi baru dan solusi-solusi teknologi.

Chief Technology & Innovation Officer Fujitsu Australia dan Selandia Baru Craig Baty mengatakan limpahan berbagai perangkat teknologi menciptakan tekanan besar kepada perusahaan.

Jika sebuah perusahaan tidak bisa mengantisipasinya, maka akan menghasilkan strategi yang tidak konsisten. Karena itu, peran operator/petugas teknologi informasi harus berubah dari yang mengoperasikan dan memonitor teknologi, menjadi business enabler yang mengatur dan memfasilitasi pencapaian tujuan bisnis melalui teknologi.

"Salah satunya adalah memanfaatkan 'cloud computing' karena dapat menghemat waktu, menghilangkan kompleksitas dan mengurangi biaya," katanya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement