Jumat 14 Sep 2012 21:00 WIB

iPhone 5 Dibanderol Rp 15 Juta di Toko Maya

iphone 5
Foto: jeruknipis
iphone 5

REPUBLIKA.CO.ID, iPhone 5 telah resmi diumumkan kemarin oleh Apple. Meski Apple telah mengumumkan baru akan merilis iPhone ke konsumer mulai 21 September, namun para Apple fanboy tetap saja telah berbondong-bondong memenuhi berbagai situs penjualan iPhone yang menawarkan pre-order.

Apple secara resmi telah memulai pre-order di sembilan negara termasuk Kanada, Prancis, Inggris, Jerman, Australia, Jepang, Hong Kong dan Singapura. 

Apple memasang harga perangkat ini mulai dari 948 dollar Singapura atau sekitar Rp 7,4 juta. Kemungkinan itu adalah Harga iPhone 5 dengan kapasitas memori 16 GB. Perbedaan harga sepertinya tidak akan terpaut jauh antara Indonesia dengan Singapura.

Namun peluncuran iPhone 5 di Singapura rupanya membuat para pedagang ponsel yang tidak terdaftar coba memasukkan smartphone fenomenal ini dengan jalur yang berbeda. Berdasarkan pantauan kami di dunia maya, Aksi penawaran harga iPhone 5 sudah mulai merebak.

Dan tidak tanggung-tanggung, harga yang ditawarkan bisa mencapai Rp 15 juta, terpaut hampir dua kali lipat dari harga resmi di Singapura.

Cukup mahal memang bagi kamu yang memiliki uang pas-pasan. Tapi bagi para penggila iPhone, tentu mereka tidak terlalu keberatan dengan harga sebesar itu. Karena dibalik itu mereka bisa memperoleh gelar sebagai pemilik iPhone 5 pertama di Indonesia.

sumber : jeruknipis.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement