Rabu 18 Jul 2012 23:50 WIB

Smartfren-HTC Rilis Smartphone Dual Simcard CDMA-GSM

HTC Desire VC
HTC Desire VC

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Smartfren dan HTC Indonesia meluncurkan ponsel pintar bundling HTC Desire VC dengan teknologi dual SIM (Smartfren dan GSM) dan dual aktif pertama di Indonesia.

"Pelanggan dapat menerima atau melakukan panggilan melalui GSM dan Smartfren dalam satu waktu tanpa harus menon-aktifkan atau mencopot salah satu kartu SIM," kata Direktur Tekhnik Smartfren Merza Fachys ketika menggelar jumpa media di Jakarta pada Rabu (18/7).

Ponsel pintar yang dibanderol harga Rp 2.999.000 itu memiliki layar lebar 4 inci, antar muka HTC Sense 4.0 dan teknologi suara Beats Audio.

HTC juga memasang sistem operasi Android 4.0 terbaru Ice Cream Sandwich dengan media penyimpanan cloud melalui Dropbox berkapasitas 25 GB yang dapat digunakan secara gratis selama 2 tahun.

Paket bundling itu menawarkan paket data termasuk bonus data 12 GB untuk 12 bulan yang terbagi 1 GB/bulan, asal pelanggan melakukan top up minimal Rp. 50.000 dengan bonus periode 15 hari.

Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati bonus kecepatan hingga 3,1 Mbps untuk mengunduh dan 1,8 Mbps untuk mengunggah serta panggilan ke sesama operator (on net call) gratis.

"Untuk layanan data, Jaringan EV-DO (CDMA) tiga kali jauh lebih cepat dari jaringan GSM," kata Country Manager HTC Indonesia Agus Sugiharto.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement