Ahad 08 Jul 2012 20:20 WIB

Mengapa Galaxy S III Terbakar? Ini Jawabannya.

Samsung Galaxy S III yang terbakar
Foto: Gsmarena
Samsung Galaxy S III yang terbakar

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Teka-teki soal terbakarnya Samsung Galaxy S III yang dimiliki seorang mahasiswa di Irlandia, terjawab sudah. Hasil investigasi yang dilakukan mencatat bahwa kebakaran bukan karena cacat produksi atau malfunction, melainkan karena faktor penggunanya.

Untuk investigasi ini, Samsung menyewa sebuah lembaga penyelidik di Inggris, Fire Investigations UK. Hasil penelitian menyebutkan bahwa terbakarnya Galaxy III patut diduga karena kekuakatan dari eksternal. Dugaan sementara sumber panas tadi adalah microwave yang ada di rumah.

Dari penelusuran lebih lanjut terungkap bahwa ponsel itu sempat terkena air karena tercebur. Boleh jadi pengguna ingin mengeringkan dengan cepat dan menggunakan pengering. Belum terungkap 'pengering' apa yang digunakan.

Kontak antara air dan pengering tadi yang menyebabkan Galaxy S III terbakar.

sumber : gsmarena
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement